Gaya desain interior klasik identik dengan kenyamanan khas masa lalu. Gaya dekorasi ini tidak pernah ketinggalan zaman, dan selalu menciptakan suasana mewah, elegan, serta royal. Jika memilih gaya klasik pada hunian, ruang tamu menjadi salah satu ruang yang mendukung gaya ini. 

Untuk menguatkan gaya klasik, furniture yang dipilih haruslah tepat. Sofa Chesterfield, armchair dengan pola klasik, material kayu berkualitas merupakan furniture khas ruang tamu bergaya klasik. Simak artikel ini untuk mengetahui furniture lainnya yang digunakan pada ruang tamu bergaya klasik!

 

Pentingnya Memperhatikan Furniture pada Ruang Tamu Bergaya Klasik

Desain interior klasik mengambil inspirasi dari gaya arsitektur Eropa dan Inggris pada abad 18 hingga 19. Hingga kini, interior bergaya klasik masih menjadi pilihan untuk mendesain hunian, karena karakter timeless yang ditawarkan. Karakter timeless didukung oleh penggunaan furniture yang mewakili gaya ini. 

Salah satu bagian dalam hunian yang diberi sentuhan desain interior yaitu ruang tamu. Ruang tamu dapat disebut bergaya klasik karena memiliki furniture yang mendukung karakter ini di dalamnya. Itulah mengapa furniture menjadi elemen penting dalam memancarkan gaya, dalam hal ini desain klasik. 

Furniture klasik sendiri terbuat dari bahan berkualitas tinggi serta dirancang dengan garis yang sederhana dan bersih. Penggunaan furniture klasik dalam dekorasi ruang tamu, tidak hanya memberikan nuansa keanggunan tetapi juga memfasilitasi penciptaan suasana yang koheren dan indah.

 

5 Karakteristik Furniture untuk Ruang Tamu Bergaya Klasik

Gaya furniture klasik telah populer selama berabad-abad dan tidak menunjukkan tanda-tanda akan ketinggalan zaman. Berikut terdapat karakteristik furniture untuk ruang tamu bergaya klasik. 

Material Berkualitas

Gaya desain interior klasik dikenal karena penggunaan material berkualitas tinggi seperti kayu ek, mahoni, ceri, atau beech, serta keramik, perunggu, dan marmer. Penggunaan material tersebut pada furniture ruang tamu bergaya klasik, menciptakan rasa kemewahan yang identik dengan interior ini.

Penggunaan Pola, Ukiran, dan Pahatan Berkarakter

Pola atau ornamen klasik, seperti bunga diterapkan pada material tekstil di sofa atau kursi lengan. Sementara itu, ukiran dan pahatan rumit maupun berbentuk lengkungan, terdapat pada bingkai cermin, kaki-kaki meja maupun kursi, lengan kursi, cabinet, maupun candle holder. 

Fitur Elegan

Furniture ruang tamu bergaya klasik juga seringkali menampilkan fitur elegan seperti rose windows, patung, dan furniture dekoratif lainnya yang mengingatkan pada zaman kuno. Elemen-elemen ini menambah kemegahan dan keanggunan ruang, serta memberikan sentuhan sejarah. 

Warna Terang dan Netral

Warna dasar furniture klasik biasanya berwarna terang dan netral, seperti perpaduan cream, beige, atau kuning. Warna-warna ini digunakan untuk menampilkan material noble. Finishing hijau atau merah juga sering digunakan untuk menambah sentuhan kekayaan dan kehangatan.

Simetris dan Harmonis

Salah satu fitur utama dari gaya desain interior klasik yaitu penekanan pada simetri dan keseimbangan. Furniture ruang tamu bergaya klasik dan dekorasi diatur sedemikian rupa untuk menciptakan ruang yang harmonis. Ini dapat mencakup satu set kursi, sofa, atau lampu yang serasi.

 

15 Furniture untuk Ruang Tamu Bergaya Klasik

Furniture untuk Ruang Tamu Bergaya Klasik

Sumber: Pexels

 

Untuk memenuhi kebutuhan ruang tamu bergaya klasik, terdapat furniture yang menjadi ciri khas gaya ini. Berikut beragam furniture untuk ruang tamu bergaya klasik.

Sofa Chesterfield

Sofa bergaya Chesterfield menjadi furniture identik pada ruang tamu bergaya klasik. Sofa ini memiliki dua hingga empat seater, dengan jahitan button-tufted yang khas. Pelapis halus, aksen nailhead, tuxedo arms, hingga penggunaan kayu birch wood menjadi karakteristik dari sofa klasik ini. 

Armchair Klasik

Selain sofa, tempat duduk lain yang mewakili ruang tamu bergaya klasik yaitu armchair atau kursi lengan. Biasanya kursi ini berbahan dasar kayu kokoh yang diukir dengan indah. 

Armchair juga dapat dilapisi kain berpola klasik atau bermotif bunga. Biasanya pola ini hasil dari tenun tradisional (tapestry).

Bantal Sofa

Terdapat pillow (bantal) yang melengkapi sofa. Bantal ini bisa dibeli secara terpisah atau satu set bersama sofa. 

Bantal-bantal ini biasanya dilapisi kain beludru atau velvet yang memiliki tampilan mewah. Bantal juga seringkali dilapisi kain bermotif yang senada dengan sofa, maupun aksen dekorasi pada kain.

Meja dengan Finishing Kayu

Ciri khas ruang tamu bergaya klasik lainnya yaitu meja kayu yang kokoh. Biasanya terbuat dari kayu oak, mahogani atau cherry wood. Meja kayu umumnya memiliki ukiran rumit dan mencolok di bagian kaki, serta berbentuk kotak besar maupun persegi panjang. 

Side Table

Selain meja utama yang besar, ruang tamu bergaya klasik juga dilengkapi side table. Meja samping biasanya memiliki bentuk yang berbeda dengan coffee table atau meja utama, namun tetap senada dengan tema. Ukurannya lebih kecil dapat digunakan untuk meletakkan dekorasi atau lampu meja. 

Cabinet

Ruang tamu bergaya klasik berukuran besar, biasanya dilengkapi cabinet. Cabinet dapat diisi koleksi buku atau elemen dekorasi lainnya. Beberapa ruang tamu ini memiliki cabinet sepasang, yang diletakkan di samping kanan dan kiri perapian, sehingga menciptakan keseimbangan pada ruangan. 

Gorden

Gorden juga menjadi daya tarik dari ruang tamu bergaya klasik. Sentuhan dramatis didapat dari gorden besar yang dipasang menutupi seluruh jendela. Gorden bergaya drapery maupun bermotif menambah sentuhan klasik dan drama. Gorden ini lengkap dengan tassel bergaya senada. 

Chandelier

Chandelier atau lampu gantung merupakan furniture lambang kemewahan, dan menjadi pusat perhatian pada ruang tamu bergaya klasik. Umumnya, chandelier yang digunakan pada ruang tamu klasik yaitu tipe candle, shaded, drum, crystal, wagon wheel, dan empire. 

Lampu Meja

Selain chandelier, ruang tamu bergaya klasik dilengkapi lampu meja. Biasanya lampu meja ini terdapat sepasang, hingga menciptakan padanan yang seimbang. Lampu meja yang dipilih juga bergaya klasik yaitu adanya lampshade, ukiran dan motif pada leher lampu, atau lampu bergaya vas bunga. 

Karpet

Karpet juga menjadi elemen yang terlihat pada ruang tamu bergaya klasik. Karpet dengan motif klasik akan melengkapi gaya ini. Karpet dapat digunakan berukuran besar yang diletakkan di bawah meja, kursi dan sofa, atau berukuran lebih kecil untuk menjadi alas pada meja. 

Perapian

Pada ruang tamu bergaya klasik, perapian atau fireplace menambah kesan tradisional yang kuat. Beberapa hunian masih menggunakan fireplace asli di ruang tamu, sebagian telah mengadaptasi perapian yang lebih modern, yaitu electric fireplace heater, dan dioperasikan menggunakan remote.   

Artwork

Artwork atau karya seni dua dimensi seperti lukisan juga menjadi ciri khas yang ada di ruang tamu gaya klasik. Lukisan dipajang lengkap dengan bingkai ukiran yang menambah suasana klasik. Jumlahnya bisa hanya satu berukuran besar, atau lebih dengan layout yang dipajang dengan seimbang. 

Cermin

Selain lukisan, cermin termasuk elemen interior klasik yang ditempatkan di ruang tamu. Cermin klasik fokus pada bingkai yang mengadopsi ukiran rumit dan dramatis. Finishing pada bingkai dapat berupa kayu, silver atau gold yang menambah kesan mewah pada ruangan. 

Lilin 

Lilin juga menjadi elemen dekorasi yang khas pada ruang tamu bergaya klasik. Namun, lilin tidak hanya berdiri sendiri, melainkan menggunakan holder dengan pahatan klasik. Jenis holder bercabang atau disebut Candelabra, juga seringkali diletakkan pada permukaan meja atau cabinet. 

Vas Bunga dan Pot Tanaman

Ruang tamu bergaya klasik yang sempurna, tidak meninggalkan elemen hijau. Adanya vas bunga maupun pot tanaman menjadi pelengkap serta pemanis ruangan, sehingga ruang tamu terlihat lebih hidup. Vas bunga dapat diletakkan diatas meja, side table, maupun di atas perapian. 

 

Baca juga:

 

4 Hal yang Perlu Dipastikan saat Memilih Furniture untuk Ruang Tamu Bergaya Klasik

Ketepatan saat memilih furniture dibutuhkan untuk menghindari kesalahan dalam mengimplementasikan gaya klasik. Ini hal yang perlu dipastikan saat memilih furniture untuk ruang tamu bergaya klasik.

Mempelajari Berbagai Macam Gaya Klasik

Gaya klasik banyak jenisnya. Seperti gaya renaissance, baroque, neo-classical, empire, regency, liberty, art déco, colonial, dan lain-lain. Mempelajari berbagai gaya ini akan memudahkan memilih desain mana yang sesuai keinginan. Dengan begitu, pemilihan furniture-nya juga akan mudah. 

Model dan Jenis Furniture

Setelah menentukan gaya klasik mana yang ingin diterapkan, pertimbangkan kesesuaian model dan jenis furniture dengan gaya klasik yang dipilih. Misalnya, gaya baroque, pilih armchair dengan bentuk lengan melengkung. Dan pada cermin, pilihlah yang memiliki bingkai dengan ukiran rumit. 

Menentukan Skema Warna dan Pola Senada

Ketika memilih furniture bergaya klasik untuk ruang tamu, pilihlah warna terang namun lembut, maupun earth tone, seperti kuning, hijau, dan biru. Menjaga palet warna yang harmonis untuk memastikan konsistensi dan koherensi. Selain itu, pola-pola yang dipilih juga harus senada dan seimbang. 

Kualitas

Yang terakhir yaitu memastikan kualitas dan daya tahan dari furniture. Furniture klasik dengan model timeless ditujukan untuk penggunaan jangka waktu yang lama. Memastikan kualitas furniture mulai dari elemen kayu apakah mudah keropos, dan juga material tekstil yang dipilih. 

 

Konsultasikan Furniture Interior Living Room Anda Bersama Interbox

Furniture memainkan peran penting dalam mewujudkan ruang tamu bergaya klasik. Gaya klasik ini memiliki karakteristik seperti material yang berkualitas, fitur elegan, warna lembut, serta harus mencapai keseimbangan dan keharmonisan saat disatukan dengan furniture atau dekorasi lainnya. 

Maksimalkan sekarang juga dengan berkonsultasi langsung mengenai preferensi gaya ruang keluarga yang Anda inginkan bersama Interbox. Anda juga bisa mendapatkan interior living room secara Custom!

Ciptakan interior ruang keluarga impian dan buat semua bahagia!